"Senangnya kalau driver VGA-nya KOMPATIBLE"
Ceritanya kemarin waktu beli laptop itu sudah ada bawaan driver-nya. Driver-nya kompatibel Windows 8.1 x64-bit. Saya beli waktu pameran JEC di Yogyakarta, dengan spesifikasi sebagai berikut:
AMD A8-6410 Processor (Up to 2.4GHz, 2M Cache, Quad Core) / 4GB DDR3/ 500G 5400RPM / 9.0MM SUPER MULTI(TRAY IN) /14.0 HD TN GL(FLAT)/ AMD Radeon™ R5 M330 DDR3L 2G / NON-INTEL 1X1 BGN+BT4.0 / CAMERA 0.3M / 4CELL 41WH / DOS / BLACK TEXTURE / 1 Year Carry In
Untuk harga Nett : Rp. 4.875.000. Setelah saya beli, saya instal laptop tersebut dengan OS Windows 8.1 Pro x64-bit. Nah, setelah instal OS saya instal driver-nya satu per satu, dari VGA, LAN Card, WLAN, Audio, Bluetooth, dll. Pertama tidak peduli karena driver VGA bawaan itu tidak cocok dengan laptop-nya. Tetapi setelah menggunakan beberapa hari, rasanya tidak nyaman. Karena apa? Brightness tidak bisa di customise. Kemudian cari-cari driver sana-sini dan saya update drivernya masih belum ada yang cocok, masih saja brightness-nya dan join untuk projektor tidak bisa di customise. Betapa jengkelnya kalau driver VGA-nya tidak cocok. Kemudian saya fokuskan untuk cari di situs resmi-nya AMD alhamdulillah ketemu. Hore...
Monggo langsung disedot : Disini Kompatibel dengan W-10/W-8.1/W-7~
Semoga bermanfaat...