Sabtu, 16 Juli 2016

Transaksi Keperluan Carding dan Hasil Carding Semakin Marak


Apa itu Carding? Buat yang belum tahu, Carding itu dalam bahasa sederhananya mencuri informasi dari kartu kredit atau pembayaran lainnya.

Seperti gambar yang saya tampilkan di atas, sang Carder (sebutan untuk pelaku carding) menjual hasil cardingnya yaitu akun PayPal. Bahkan, akun-akun PayPal itu di jual dengan harga yang sangat murah antara Rp.5.000,- sampai Rp.15.000,- per akunnya. Transaksi pembayaran bisa menggunakan pulsa ataupun transfer bank.



Lain halnya dengan gambar yang ini. Untuk gambar yang sebelah kiri, ia menjual SMTP (Simple Mail Transfer Protocol) yang akan di gunakan oleh para carder untuk mengirimkan email tipuan kepada para pengguna PayPal.
Untuk gambar yang sebelah kanan, ia menyediakan jasa pembuatan halaman website palsu (ScamPage) yang sudah siap untuk digunakan oleh para carder untuk menipu para korbannya.


Nah, kalau yang satu ini carder yang peduli sama temannya. Carder yang satu ini menjual Method atau tekhnik dalam pemesanan tiket di maskapai. Diantaranya ada maskapai Garuda, Lion, Air Asia, dan Sriwijaya.

Dengan penulis memaparkan berita tentang Carding tadi, penulis berharap warga pada umumnya tidak asal dalam memasukkan data seperti username dan password. terlebih lagi informasi mengenai akun PayPal ataupun kartu kredit anda. Penulis juga berharap akan kesadaran pemerintah bahwa keamanan di negara kita ini masih lemah, bahkan pembelian tiket maskapai penerbangan bisa di beli menggunakan kartu kredit orang lain.
Load disqus comments

0 komentar

Comments
0 Comments