Jumat, 26 Agustus 2016

Free Style Bukan Balap Liar!!


www.xwarta.com Sejenak kita melihat ke dunia luar, maka kita akan menyadari ada orang yang sama dengan kita. Kita dan mereka sama-sama memiliki hobi dan bakat, namun justru hobi dan bakat kita di nilai buruk bahkan di nilai liar dan merusak.

Kita memiliki hobi dan bakat mungkin di bidang komputer dan tekhnologi, kita dapat mencari kelemahan suatu web, aplikasi bahkan dalam jaringan nyata. Mereka memiliki hobi berkendara, mereka dapat berekspresi dengan sepeda motor bahkan dengan style yang orang biasa tidak bisa melakukannya.


Contohnya saja dari salah satu kelompok free style yang bernama Duri StundRide Community, mereka menyampaikan banyak hal tentang free style bahwa free style itu tidak sama dengan balap liar.

“Kami tidak memiliki pemimpin atau ketua karena ini hanya tentang kebersamaan, melepaskan hobi, serta mengekspresikan diri dengan sepeda motor” ungkap Ahmad, salah seorang anggota DSRC.

“Seharusnya masyarakat tidak berfikiran buruk terhadap kami, kami free style bukan balap liar, kami beraksi di lapangan luas tidak di jalan raya dan tidak mengganggu pengguna jalan lain. Kami harap pemerintah menyediakan fasilitas dan sarana, lebih melihat ke arah positif dari free style agar hobi kami tidak di anggap liar” ditegaskan anggota lainnya.

Seluruh anggota DSRC menekan “Kembangkan hoby, jauhi balap liar, pergaulan bebas dan narkoba”

"Free Style bukan Balap Liar, Hacking Not Criminal"

Mari kita saksikan penampilan dari beberapa orang anggota Free Style Duri StundRide Community


Load disqus comments

0 komentar

Comments
0 Comments